Selasa, 31 Mei 2011

entah

ku tak pernah tahu kapan rasa ini datang
yang ku tahu semua itu datang dan mndobrak pintu keangkuhan ku
terasa sejuk mengalir ditelaga kalbuku
bermekaran bunga di taman yang telah lama layu

entah mengapa..
ku juga tak pernah tahu
padahal kau hanya bagai fatamorgana
tak mampu ku memilikimu
bahkan tak mampu ku untuk memandangmu
karena kau di sana
dan aku disini

kau telah menjadi inspirasi dimana puisi ini mengalir
deras tercurah sampai tak bertepi
terus saja mengalir tanpa ku pinta
padahal ku tak pernah tahu siapa kau
sedikitpun ku tak pernah tahu
hanya bayangmu yang selalu iringi langkahku
hanya gambarmu yang selalu ada di benakku
bukan ragamu
tapi mengapa...
seolah dirimu telah mengikat erat hatiku

siapakah kau..
igin ku sapa sejenak kau meski hanya dalam mimpi
ku temukan jawaban atas segala tanya di dalam hati
meski hanya sedetik tapi penuh arti
siapakah kau..
katamu lembut menyejukkan jiwa
syarat dengan makna
puisi yang kau cipta membuatku terlena
seolah ku ingin berbagi rasa demi dengan mu

entahlah..
ku tak tahu siapkah kau..
meski telah ku cari jawaban atas semua itu

0 komentar: